Brand Iklan Khas Zaman Now

Gambar Iklan Rokok 

Bukan kekinian kalau tidak tampil beda, tidak dibilang kekinian kalau tidak menantang. Perkembangan zaman begitu pesat, pola konsumen masyarakat yang tak selalu dinamis, selalu beruba-ubah dalam tiap waktunya. Fenomena ini, tidak selalu dipengaruhi kebutuhan masyarakat yang meningkat. Salah satu pemicunya dikarenakan banyaknya jumlah perusahaan yang memproduksi satu jenis prodak yang sama, beredar di pasaran bagaikan jamur di musim hujan yang memungkinkan alternatif pilihan konsumen dalam pemenuhan kebutuhannya.

Perusahan sebagai produsen yang beriorentasi pada pemenuhan kebutuhan konsumen, melalui pasar. Di dalam pemasaran terdapat bauran pemasaran. Menurut Kolter 1985, 41. Bauran pemasaran ialah serangkaian variabel pemasaran terkendali yang dipakai oleh perusahaan untuk menghasilkan tanggapan yang dikehendaki perusahaan dari pasar sebagai sasarannya.

Dalam pandangan Kolter tersebut, bauran pemasaran terdiri dari segala hal yang bisa dilakukan perusahaan untuk mempengaruhi permintaan atas produknya. Beberapa kemungkinan itu dikumpulkan kedalam empat variabel yang dikenal sebagai “4 P” yaitu : 1. Product ( produk ) Segala sesuatu yang dapat ditawarkan kedalam pasar untuk diperhatikan pembeli, diusahakan untuk dimiliki, dipakai, atau dikonsumsi sehingga dapat memuaskan suatu keinginan atau kebutuhan konsumen. 2. Price (harga) Harga adalah sejumlah uang yang harus dibayarkan oleh konsumen untuk mendapatkan produk yang diinginkannya. 3. Place (tempat) Tempat adalah berbagai tempat kegiatan yang membuat produk terjangkau oleh sasaran konsumen. 4. Promotion (promosi) Promosi adalah kegiatan yang dilakukan oleh suatu perusahaan untuk menunjukkan keistimewaan-keistimewaan produk yang diciptakannya dan merayu konsumen agar membelinya.

Dari pandangan Kolter tersebut, setidaknya memberikan gambaran mengenai penjajakan produk pada suatu perusahaan dalam menghadapi tantangan di tengah persaingan pasar yang ketat. Dalam posisi ini, perusahan saling berlomba merebut tempat di hati para konsumen. Selain tawaran mutu barang produksi, harga produk, penetapan tempat yang tepat sebagai pemasaran. Promosi produk juga menjadi sangat penting dalam menunjang ketertarikan konsumen untuk membeli produk suatu perusahan.

Seperti yang dikatakan oleh Kolter, promosi merupakan rangkaiyan kegiatan yang dilakukan oleh suatu perusahaan untuk menunjukan keistimewaan-keistimewaan produk yang diciptakannya dan merayu konsumen agar membelinya. Promosi suatu perusahaan, biasanya berupa iklan yang ditayangkan di televisi, di media cetak, maupun dipapang pada papan iklan yang bertebaran di jalan-jalan perkotaan. Iklan-iklan yang dipampangpun beragam, tergantung produk yang di tawarkan. Selain itu, dalam iklan produk suatu perusahaan selalu diulas dalam bentuk gambar dan tulisan yang menarik untuk disimak yang memicu perhatian banyak orang, ya, itu salah satu tujuan iklan.
Layaknya konsumen, perusahaan dalam menginglankan produknya tidak melulu dinamis, selalu berubah-ubah dalam kurun waktu tertentu. Menyesuaikan dengan perkembangan zaman dan tren-tren kekinian, sebagai bentuk jawaban dari pemenuhan konsumen sebagai objek dan subjek perusahaan sekaligus. Model iklan suatu produk perusahaan khas kekinian hampir selalu menampilkan iklan-iklan yang dikemas lucu, seru dan menantang.

Seperti salah satu perusahaan rokok dalam menginglankan produknya sedikit berbeda dengan yang lain. Dalam papan iklan yang hampir ada setiap sudut kota kecil Baubau, dengan ukuran papan iklan sebesar dua kali empat itu, menampilkan gambar sejumlah anak muda yang tengah berlari. Menariknya, iklan itu bertuliskan "lebih baik tersesat dari pada nanya" merupakan kebalikan atau lawan dari salah satu kata bijak "malu bertanya sesat di jalan". Entah apa maksut kalimat itu, yang pasti iklan itu berhasil menggugah setiap orang yang melihatnya. Mungkin ini juga salah satu iklan kontroversial yang pernah saya temui.
Gambar scrensut sms by. Amrin Lamena

Masi seputaran promosi, ketika berbicara kegiatan perdagangan maka mengacu pada dua aspek, barang dan jasa. Kali ini mengangkat salah satu perusahaan yang bergerak di bidang jasa, pelayanan asuransi. Entah apa nama perusahaannya, sebut saja namanya pelayanan asuransi bebas aksi. Dalam kegiatan promosinya, perusahaan ini tidak menampilkan gambar, berbeda dari perusahaan rokok itu, modusnya tetap sama yakni menggait konsumen. Promosi pelayan jasa asuransi tersebut melakukan kegiatannya melalui via sms. Dalam promosinya sedikitnya memuat kalimat "Momen seru itu ada ketika kamu berani hadapi risiko, bebas melakukan apapun yang kamu suka. Bebaskan langkahmu dengan Asuransi BEBAS AKSI FLASH".

Secara spontan kalimat-kalimat yang dipakai terlihat menarik, dapat memicu perhatian pembacannya. Modusnya menawarkan kebebasan pada setiap konsumen yang hendak dituju. Mungkin ini salah satu brand iklan zaman now, atas dasar kebebasan berekspresi yang mendapat perlindungan yang terlembagakan atas hak-hak karya tiap individu maupun kelompok. Namun disisi lain iklan-iklan ini terlihat seperti menawarkan manuver-manuver kematian pada konsumennya.

Seperti tulisan dalam iklan rokok tersebut "lebih baik tersesat dari pada naanya". Begitu juga dengan ajakan yang ditulis pelayanan jasa asuransi bebas aksi flash "momen seru itu ada ketika kamu berani hadapi risiko, bebas melakukan apapun yang kamu suka. Bebaskan langkahmu dengan Asuransi BEBAS AKSI FLASH". Kalimat yang memungkin atas adanya kebebasan dan kepuasan dalam menjalani kehidupan tanpa memikirkan sebab akibatnya terlebih dahulu.

Brandnya iklan-iklan ini, bukan tanpa landasan dalam penyebarannya. Perusahan yang memandang konsumen sebagai subjek perusahaan, memungkin adanya pola penyesuaian-penyesuaian perusahaan dalam mengingklankan produknya pada  aktivitas, tindakan, dan tren di masyarakat sebagai konsumen yang dituju. Sebagai salah satu kemungkinan yang mendukung "brand iklan khas zaman now" sebagai pola penyesuaian gaya hidup masyarakat khas generasi zaman now.

Sehari-hari, kita menyaksikan orang yang memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi untuk mengejar waktu, dengan mempertaruhkan akhir waktunya sendiri. Kita tidak jarang menyaksikan sekumpulan anak muda melakukan stending motor muka belakang tanpa memperdulikan diri dan orang di sekelilingnya. Mereka sama sekali tidak tampak panik, bahkan melakukannya dengan nikmat. Mereka justru mengambil keputusan bermanuver dengan kematian berdasarkan harapan hidup yang tinggi. Ya, ini gambaran gaya hidup generasi zaman now yang memungkinkan perusahaan dalam mempromosikan produknya menampilkan brand sejumlah iklan kontroversial.

Baubau, 9 November 2017

0 Response to "Brand Iklan Khas Zaman Now"

Post a Comment